AWAL TAHUN 2026, PERSONEL SATPOL PP KOTA BIMA GELAR AKSI GOTONG ROYONG KEBERSIHAN KANTOR
KOTA BIMA – Memasuki hari kerja pertama di tahun baru 2026, jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Sat. Pol PP) Kota Bima melaksanakan aksi gotong royong massal di lingkungan kantor setempat pada Jumat pagi (02/01/2026).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Pol PP Kota Bima Bapak Erwin Rahadi, S.Sos bersama Sekretaris Sat. Pol. PP Kota Bima Bapak H. Abdul Malik, S.E., dan diikuti oleh seluruh personel, baik pejabat struktural, fungsional, hingga anggota operasional. Aksi bersih-bersih ini difokuskan pada penataan halaman kantor, pembersihan saluran air (drainase) untuk mengantisipasi cuaca ekstrem di awal tahun, serta perapian ruang kerja guna meningkatkan kenyamanan pelayanan publik.
"Gotong royong ini merupakan agenda perdana kami di tahun 2026. Selain untuk menjaga kebersihan lingkungan kerja, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat jiwa korsa dan semangat kebersamaan antar anggota setelah libur tahun baru," ujar Kasat Pol PP dalam arahannya.
Ia juga menekankan bahwa lingkungan kantor yang bersih adalah cerminan kedisiplinan anggota Sat. Pol PP sebagai penegak Perda. Dengan semangat baru di tahun 2026, diharapkan kinerja Sat. Pol PP Kota Bima dalam menjaga ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat semakin optimal.
Pantauan di lokasi, seluruh personel tampak antusias menyisir setiap sudut area kantor yang berlokasi di Jalan Soekarno-Hatta tersebut. Setelah kegiatan gotong royong selesai, pelayanan administrasi dan penjagaan keamanan kembali berjalan normal seperti biasa.